Lombok Tengah NTB - Sebagai Upaya mempercepat pelaksanaan vaksinasi untuk anak usia 6 - 11 tahun atau usia Sekolah Dasar dan Vaksinasi Booster di Kabupaten Lombok Tengah serta dalam rangka menyambut event besar MotorGP pada Maret 2022.
Wakapolres Lombok Tengah mewakili Kapolres Lombok Tengah menghadiri pelaksanaan vaksinasi Anak usia 6 - 11 tahun dan Vaksinasi Booster, yang diselenggarakan Kodim 1620/Loteng, pada hari Kamis 27 Januari 2022 pukul 10.00 Wita, bertempat di Puskesmas Wajegeseng, Desa Peseng, Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah.
Baca juga:
Test
|
Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1620/Loteng Kolonel Infantri I Putu Tangkas Wiratawan, Wakapolres Lombok Tengah Kompol I Ketut Tamiana, Kasdim 1620/Loteng, Pasiops Kodim 1620/Loteng, Pasiintel Kodim 1620/Loteng, Kapolsek Kopang, Kadis Kesehatan Kabupaten Lombok Tengah, Kadis Pendidikan Kabupaten Lombok Tengah, Camat Kopang dan Kepala Puskesmas Wajegeseng.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Tengah, Dandim 1620/Loteng, Wakapolres Lombok Tengah serta Kapolsek Kopang, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan pelaksanaan Vaksinasi.
Wakapolres Lombok Tengah menyampaikan bahwa "kehadirannya mewakili Kapolres Lombok Tengah dalam undangan pelaksanaan vaksinasi anak usia 6 - 11 tahun dan vaksinasi Booster dalam rangka Persiapan MotoGP 2022" jelas Wakapolres.
Antusiasme Masyarakat khususnya di wilayah Desa Peseng cukup tinggi menyambut kegiatan tersebut, hal itu di apresiasi oleh Wakapolres.
"Saya mengapresiasi antusiasme masyarakat dalam mengikuti kegiatan vaksinasi anak usia 6 - 11 tahun serta vaksinasi Boster yang dilaksanakan hari ini" ungkap Wakapolres.
Melihat antusiasme Masyarakat tersebut Wakapolres Lombok Tengah meyakini dalam kurun waktu dekat, capaian target vaksinasi terhadap anak usia 6 - 11 tahun serta vaksinasi Booster akan mencapai target yang sudah ditentukan oleh Pemerintah.
Sinergitas Polres Lombok Tengah dan Kodim 1620/Loteng serta Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Tengah terus dijaga, lebih lebih dalam upaya mensukseskan program vaksinasi di Kabupaten Lombok Tengah dan selaku tuan rumah dalam menghadapi event besar bertaraf internasional.
Kegiatan vaksinasi tersebut dengan sasaran kurang lebih 300 orang dengan rincian untuk vaksinasi anak umur 6 - 11 tahun (kelas I - VI) kurang lebih 250 orang siswa dan siswi, yang terdiri dari 3 Desa yaitu Desa Wajageseng, Aik bual dan Lendang Are serta vaksinasi Booster dengan sasaran anggota TNI dan Masyarakat umum sejumlah kurang lebih 25 Orang.(Adbravo)